SEKILAS INFO
  • / Perolehan lelang sumur bor Rp. 88.3jt
  • / Laporan Infaq akan dirubah ke tampilan perolehan dan pengeluaran tiap bulan
  • / Perolehan Qurban 1445H : 23 ekor Sapi, 8 ekor Kambing
  • / Siaran langsung dr Mekah, Madinah & Al Aqsa. di Halaman Utama scroll ke paling bawah
WAKTU :

Muflis, Orang yang Bangkrut di Akhirat

Terbit 23 April 2022 | Oleh : Hafidz | Kategori : Kat Tausiah
Muflis, Orang yang Bangkrut di Akhirat

Al-Hidayah.id (23/4) Dalam sebuah hadis sahih Muslim, Rasulullah ﷺ mengabarkan tentang orang-orang yang bangkrut pada hari kiamat. Betapa meruginya mereka yang mengalami bangkrut tersebut.

Bangkrut di sini ternyata bukan orang mengalami kerugian dalam bisnis dan perniagaan. Tetapi lebih dari itu, Rasulullah mengingatkan agar umatnya jangan sampai mengalami hal itu di hari kiamat.

Orang yang bangkrut di hari kiamat akan menjadi penghuni neraka yang pedih dan amat berat siksanya. Lalu, apa penyebab seseorang menjadi bangkrut di hari kiamat? Ternyata karena kezalimannya kepada orang lain. Semua amal saleh yang dilakukannya di dunia akan hilang lantaran perbuatan buruknya itu.

Berikut sabda Rasulullah SAW:

عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ الله عَنْهُ، أَنَّ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ: “أَتَدْرُونَ مَا الْمُفْلِسُ” قَالُوا الْمُفْلِسُ فِينَا مَنْ لَا دِرْهَمَ لَهُ وَلَا مَتَاعَ، فَقَالَ: “إِنَّ الْمُفْلِسَ مِنْ أُمَّتِي يَأْتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ بِصَلَاةٍ وَصِيَامٍ وَزَكَاةٍ وَيَأْتِي قَدْ شَتَمَ هَذَا وَقَذَفَ هَذَا وَأَكَلَ مَالَ هَذَا وَسَفَكَ دَمَ هَذَا وَضَرَبَ هَذَا فَيُعْطَى هَذَا مِنْ حَسَنَاتِهِ وَهَذَا مِنْ حَسَنَاتِهِ فَإِنْ فَنِيَتْ حَسَنَاتُهُ قَبْلَ أَنْ يُقْضَى مَا عَلَيْهِ أُخِذَ مِنْ خَطَايَاهُمْ فَطُرِحَتْ عَلَيْهِ ثُمَّ طُرِحَ فِي النَّارِ”. أخرجه مسلم و أحمد وغيرهم

 

Telah menceritakan kepada kami Qutaibah bin Sa’id dan ‘Ali bin Hujr keduanya berkata: Telah menceritakan kepada kami Isma’il yaitu Ibnu Ja’far dari Al A’laa dari Bapaknya dari Abu Hurairah RA bahwa Rasulullah ﷺ pernah bertanya kepada para sahabat:
Tahukah kalian, siapakah orang yang bangkrut itu?

Para sahabat menjawab: ‘Menurut kami, orang yang bangkrut di antara kami adalah orang yang tidak memiliki uang dan harta kekayaan.’

Rasulullah ﷺ bersabda: “Sesungguhnya umatku yang bangkrut adalah orang yang pada hari kiamat datang dengan salat, puasa, dan zakat, tetapi ia selalu mencaci-maki, menuduh, dan makan harta orang lain serta membunuh dan menyakiti orang lain. Setelah itu, pahalanya diambil untuk diberikan kepada setiap orang dari mereka hingga pahalanya habis, sementara tuntutan mereka banyak yang belum terpenuhi. Selanjutnya, sebagian dosa dari setiap orang dari mereka diambil untuk dibebankan kepada orang tersebut, hingga akhirnya ia dilemparkan ke neraka.” (HR. Muslim No. 4678)

Hindari kebangkrutan di akhirat nanti. Karena bagi yang mengalami kebangkrutan di akhirat sungguh sangatlah merugi dan akan mengalami penyesalan terus-menerus. Sedangkan jika bangkrut di dunia masih ada kesempatan untuk memperbaikinya. Maka kewaspadaan terhadap terjadinya kebangkrutan di akhirat haruslah menjadi perhatian utama.

Apa yang digambarkan dalam hadits di atas sungguh sangat menyentakkan jiwa. Bagaimana tidak, seseorang yang senantiasa melakukan berbagai macam ibadah termasuk shalat, puasa dan zakat, tetapi semua itu akhirnya tidak bernilai dan bermanfaat secara langsung kepada diri sendiri.

Hal ini disebabkan karena kita tidak dapat menjaga hubungan baik dengan sesama. Sehingga ibadah tersebut tidak berdampak positif secara maksimal. Dan jika telah demikian maka jadilah kebangkrutan tersebut. Dan sungguh kebangkrutan di dunia saja sudah sedemikian menyedihkan dan menimbulkan penyesalan yang luar biasa, apalagi jika ini terjadi di akhirat.

SebelumnyaUmmu Aiman Pengasuh Rasulullah SesudahnyaTokoh Anshar, Abu Thalhah al-Anshari

Tausiyah Lainnya

Radio Al-Hidayah BDS 2

AL-HIDAYAH RADIO
https://www.qurantranslations.net/quran/pdf/id_translation_of_the_meaning_of_the_holy_quran_in_indonesian.pdf