SEKILAS INFO
  • / Laporan Infaq akan dirubah ke tampilan perolehan dan pengeluaran tiap bulan
  • / Perolehan Qurban 1445H : 23 ekor Sapi, 8 ekor Kambing
  • / Siaran langsung dr Mekah, Madinah & Al Aqsa. di Halaman Utama scroll ke paling bawah
  • / Hitung warisan (Ilmu faraid) ada di menu Info Kita
WAKTU :

Shalat lima waktu sebagai Kafarah ( Penebus kesalahan)

Terbit 14 Mei 2022 | Oleh : Hafidz | Kategori : Kat Tausiah
Shalat lima waktu sebagai Kafarah ( Penebus kesalahan)

Al-Hidayah.id (15/5). hadits ba’da subuh – Salah satu pahala dari ibadah shalat adalah bahwa shalat tersebut adalah sebab dosa-dosa terampuni dan terhapusnya kesalahan-kesalahan kita. Dari sahabat Abu Hurairah radhiyallahu ‘anhu, Nabi ﷺ bersabda,

أَرَأَيْتُمْ لَوْ أَنَّ نَهَرًا بِبَابِ أَحَدِكُمْ يَغْتَسِلُ فِيهِ كُلَّ يَوْمٍ خَمْسًا مَا تَقُولُ ذَلِكَ يُبْقِي مِنْ دَرَنِهِ

“Bagaimana pendapat kalian seandainya ada sungai di depan pintu rumah salah seorang dari kalian, lalu dia mandi lima kali setiap hari? Apakah kalian menganggap masih akan ada kotoran (daki) yang tersisa padanya?”

Para sahabat menjawab,

لَا يُبْقِي مِنْ دَرَنِهِ شَيْئًا

“Tidak akan ada yang tersisa sedikit pun kotoran padanya.”

Lalu beliau bersabda,

فَذَلِكَ مِثْلُ الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ يَمْحُواللَّهُ بِهِ الْخَطَايَا

“Seperti itu pula dengan shalat lima waktu, dengannya Allah akan menghapus semua kesalahan.” (HR. Bukhari no. 528 dan Muslim no. 283)

الصَّلَاةُ الْخَمْسُ وَالْجُمْعَةُ إِلَى الْجُمْعَةِ كَفَّارَةٌ لِمَا بَيْنَهُنَّ مَا لَمْ تُغْشَ الْكَبَائِرُ

“Shalat lima waktu dan shalat Jumat ke Jumat berikutnya adalah penghapus untuk dosa di antaranya selama tidak melakukan dosa besar.” (HR. Muslim no. 233)

Ada beberapa faedah yang bisa kita ambil dari hadits-hadits ini, antara lain:
✔️ Sholat wajib lima waktu menghapus dosa-dosa kecil yang dilakukan di antara waktu-waktu tersebut. Penghapusan dosa dengan sholat wajib lima waktu sebagaimana di atas, dengan syarat melakukan sholat dengan memperbagus wudhunya, khusyu’nya, dan ruku’nya.
✔️ Sholat jum’at menghapus dosa-dosa kecil sepekan yang dilakukan di antaranya dengan sholat jum’at sebelumnya.

Dosa-dosa kecil terhapus dengan amal-amal sholih, seperti sholat, puasa, sedekah, dzikir, dan lainnya.
Dosa-dosa besar terhapus dengan taubat nashuha (yang tulus).

Inilah sedikit penjelasan tentang hadits tsb. Semoga Allah selalu memudahkan kita untuk melaksanakan ketaatan dan menjauhi kemaksiatan. Dan selalu membimbing kita di atas jalan kebenaran menuju ridho dan sorga-Nya yang penuh kebaikan. Aamiin

SebelumnyaJangan baca al Qur’an yang diatur nada musik dan suara penyanyi lagu cinta SesudahnyaRasulullah ﷺ biasa membantu pekerjaan keluarganya di rumah

Tausiyah Lainnya

Radio Al-Hidayah BDS 2

AL-HIDAYAH RADIO
https://www.qurantranslations.net/quran/pdf/id_translation_of_the_meaning_of_the_holy_quran_in_indonesian.pdf